Hatomugi Skin Conditioner untuk Semua Jenis Kulit

Haloooo Beauties..... Gimana liburan lebarannya??

Mumpung masih dalam suasana idul fitri, saya mengucapkan memohon maaf lahir batin atas kesalahan dalam tulisan atau komentar-komentar yang pernah saya lontarkan yaa. Hehehehe

Ngomong-ngomong lebaran, pas bulan puasa kemarin saya nyobain sebuah produk skin conditioner baru dari Jepang. Saya emang gampang tertarik dengan produk skincare dari Jepang, karena banyak produknya yang terasa ringan, dan menurut saya hasilnya memuaskan.


Skin conditoner? Emangnya perlu ya buat yang punya wajah berminyak?

Eikeh paham gengs, pasti deh kita suka denger kalo punya kulit berminyak itu nggak perlu yang namanya pelembab. Tapi ternyata pendapat itu salah, justru kalau kelembaban kulit wajah nggak dijaga, bakal membuat kulit kita meng-hydrate lebih, dan memproduksi minyak lebih banyak. Des wai, saya mulai merubah pandangan perawatan wajah untuk kulit berminyak, dan tetep meng-hydrate kulit supaya kelembabannya tetep terjaga.

Jadi pas belenja belenji di Guardian, saya agak amaze gitu pas ngeliat deretan botol berwarna putih mirip minuman air kelapa. Ternyata pas ditengok-tengok, deretan botol tersebut ternyata adalah skin conditioner dari jepang, namanya Hatomugi Skin Conditioner.


Gimana enggak kecele, warnanya dari penampilannya aja udah gede banget. Dikemas dalam ukuran botol setengah liter (500 ml), berwarna putih dan sangat cair, mirip dengan minuman air kelapa. Untungnya waktu itu masih puasa, jadi saya nggak tergoda untuk minum :P. Dan akhirnya malah dibawa pulang buat perawatan di rumah. Hehehe.

Sayangnya dibagian belakang kemasan, karena emang aseli dari jepang, semuanya ditulis dengan bahasa jepang. Eits, tenang aja koq, PT. Pias Intercosmex Indonesia selaku distributor, menyertakan koq, translation bahasa indonesianya. :D



Hatomugi Skin Conditioner adalah skin conditioner (penyejuk kulit) yang mengandung extract herbal, dan punya banyak fungsi. Nggak cuma untuk melembabkan kulit aja, tapi juga bisa melembutkan kulit, digunakan sebagai masker, dan 'mengompres' kulit yang terbakar sinar matahari. Menormalkan siklus sel-sel kulit, karena mengandung bahan yang efektif untuk mencegah timbulnya jerawat, menghilangkan bintik-bintik noda dan penuaan kulit.

Bahkan mamas yang punya masalah kulit kering dan flakky di bagian dahi (karena sinar matahari) pun menggunakan Hatomugi Skin Conditioner untuk mengatasi masalah kulit keringnya.

Saya sendiri menggunakan Hatomugi Skin Conditioner dengan 2 cara, yang pertama dijadikan face mist, yang bisa dibawa kemana-mana dengan memindahkan isi produk ke botol spray kecil. 


Dan yang kedua, adalah dengan metode Chizu Saeki Method. Tapi untuk metode ini, saya menggunakan tablet face mask (kapas masker), sekaligus bisa menjadi masker atau untuk mengompres kulit.

Metode Chizu Saeki Methode (sumber : facebook hatomugi )



Apa yang membedakan Hatomugi dengan produk lainnya?

Hatomugi memiliki kandungan Coix Seed atau "Job's Tear" (karena bentuknya mirip air mata), alias Hatomugi dalam bahasa jepang, atau kalau orang indonesia mah bilangnya, "biji jali-jali". Tau kan, tanaman jali-jali? Itu lho tanaman yang suka ada di kebon. Biasanya dijadikan mainan masak-masakan (kalau jaman saya dulu mah) sama anak-anak perempuan. *ketauan*

Ini dia Tanaman jali (sumber wikipedia)
Jujur saya baru tau ternyata tanaman Hatomugi / Coix Seed / Jali-jali punya banyak manfaat baik untuk kecantikan maupun kesehatan. Bisa diolah menjadi makanan, teh, bisa meringankan perut kembung, diare, sembelit, dapat menyembuhkan rematik, mencegah osteoporosis, memudarkan flek hitam, merawat jerawat juga mencegah penuaan dini.

Bahkan dalam obat herbal cina, Coix Seed juga digunakan untuk mengobati penyakit paru-paru, usus buntu, dan akar tanamannya bisa mengobati masalah menstruasi. Whiw~ keren yah :D

Sesuai cerita saya di atas, tekstur dari Hatomugi Skin Conditioner ini sangat cair, bener-bener seperti air beras, berwarna putih, tidak lengket, tidak licin, dan tidak beraroma. Untuk detail ingredietntsnya silahkan cek di bawah ini, yaa :D




Ingredients:Water, Dipropylene Glycol, Butylene Glycol, Glycerin, Dipotassium Glycyrrhizate, Coix Lacrima Jobi (Job's Tears) Seed Extract, Styrene/Acrylates Copolymer, Alcohol, Citric Acid, Sodium Citrate, Methylparaben, Propylparaben
Kalau selama ini saya agak berhati-hati dengan toner yang mengandung alkohol, ternyata setelah menggunakan Hatomugi Skin Conditioner sebagai toner, saya tidak merasa kulit bertambah kering. Malah kulit menjadi lembab, lembut, dan tidak terasa kering atau tertarik, seperti menggunakan toner dengan kandungan alkohol yang banyak.

Adapun kalau soal kandungan paraben dan turunannya, saya tidak begitu mempermasalahkan. Silahkan temen-temen cek sendiri ada bahan-bahan yang dihindari atau nggak :D

Selama saya dan mamas menggunakan Hatomugi Skin Conditioner, Alhamdulillah nya sih nggak ada masalah keluhan seperti perih atau memerah. *emang kulit badak*. Apalagi kalau dipake sebagai masker di malam hari, paginya kulit jadi lembab dan nggak minyakkan, makanya sukak deh :*

Kalau kamu gimana, tertarik untuk nyobain?

Sharing juga yuk pengalaman kamu!

Hatomugi Skin Conditioner
Facebook | Instagram
+ No Fragrance
+ Bikin kulit lembab dan lembut
+ Isinya banyaaaak :D
+ Serbaguna, jadi face mist, toner dan masker
+ Harganya lumayan terjangkau

- Kalau digunakan sebagai masker, boros banget pakenya :P

Rp 98.500,-

Hmm.... may be yesss :D

Guardian, Papaya, Sogo
atau di online marketplace seperti  
VIP Plaza, Perfect Beauty, Nihonmart, Elevenia, dan Sociolla.







Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Anggun Fuji
A Wife | An Engineer | Love to talk about Home Decor, Lifestyle and Beauty Things (♥ω♥ )

4 komentar :

  1. Duuuuuuuuuh ratjun skinkeeeeeeer! waks aku jadi tergoda ke nih ke Guardian hahahha

    BalasHapus
    Balasan
    1. HUahahaha ratjunnnnn enak banget buat di kantor nih mbak woro. :D

      Hapus
  2. Wah aku pake ini juga nih beneran bikin kulit moisttt 💓💓💓💓💓

    BalasHapus