I am alive!!!

Haloow... apa kabar??
Sudah lama beta nggak nge-blog. Maaf yaah belakangan ini lagi sibuk muter-muter antara kerjaan, syarat sidang, nyekripsy dan lamaran. huhuhu~ Kyaa~ dilamar?? XD Belom. Belakangan ini memang gue lagi gencar banget menebar 'joran' resume & CV untuk mencoba menantang diri gue.

Jujur aja, awal gue kuliah mengambil jurusan manajemen informatika itu yaa... karena memang ingin menambah ilmu 'perempuan', alias ilmu dasar manajemen dan klerikal. Karena selama gue belajar di sekolah  bener-bener teknik, dan juga kesempatan menjadi seorang engineer perempuan itu jarang. Tujuannya simpel, "Yang penting gue gampang diterima kerja. At least kalo gue nggak bisa jadi engineer, gue bisa dan ngeri kerjaan clerical, deh!. Yang penting gue punya pekerjaan!!" simpel kan?

I AM ALIVE!!!!
Ternyata pemikiran gue salah. Setelah gue baca sebuah artikel yang 'mampir' ke timeline gue. Dan setelah gue baca, cukup menampar gue yang selow-selow aja berkuliah. Yang berjudul "Tanda-tanda orang malas." Ada satu paragraf yang bikin nyesek banget bacanya. kayak gini nih :


WAKS!!! (O_O ;)
Waks!! berarti, gue pemalas dong?? :( Waduh, bahaya banget.. Malah bahkan pikiran gue untuk "yang penting kerja deh!" aja rasanya salah banget. Tapi memang, gue merasakan kejenuhan berada di kampus yang kegiatannya gitu-gitu doang, dan jadi mikir jalur karir yang ingin gue tempuh. Sampai dimana kah batas kemampuan gue untuk bersaing di dunia industri setelah lulus kuliah.

Minjem pidato nya Erica Goldson, "Saya adalah seorang manusia, petualang hidup, bukan pekerja." Gue pun  kembali mencari keinginan dan mimpi-mimpi gue, yang mau jadi arsitek lah, web designer lah, animator lah. Gue coba mengingat lagi cita-cita gue dari jaman bocah. Siapa tau emang disitu ada mimpi yang terselip dan bisa jadi semangat gue.

Memang benar sih, kata orang yang bilang: "Kalau ingin sukses, teruslah bersemangat, maka hidup ini harus punya target. Target jangka pendek, jangka menengah, juga jangka panjang."

Trus gimana caranya menemukan target, tujuan keinginan? Salah satu cara yang gue lalui adalah bergaul. Bergaul bukan artinya gue nge-gaul ke emol mulu, tp intinya adalah "Social Networking". Banyak ngobrol sama alumni-alumni, kakak kelas, dan rekan lintas bidang, lintas generasi. Nah disitulah gue mulai banyak belajar, sampai akhirnya gue menyadari, gue menyukai dunia jaringan komputer dan telekomunikasi.

Mencari tujuan akhir memang bukan hal mudah. Butuh waktu, tenaga dan resource yang besar. Tapi jangan menyerah. Temukan dimana keinginan, bukan masalah dimana gaji terbesar. Gue nggak munafik, gue ngiler ngeliat gaji yang ditawarkan di website-website lamaran kerja untuk bidang pekerjaan yang gajinya gede-gede. (-__-).

Bukan hal yang mudah buat gue untuk kembali berkecimpung di dunia telekomunikasi dan jaringan. Gue harus kembali belajar dari awal, dan mengikuti kursus dan training, untuk memenuhi standar ilmu yang harus dikuasai. Diolok-olok, direndahkan, mengalami diskriminasi gender (maklum, masih banyak yang meng-kotak-kotak an sebuah pekerjaan), yah buat gue itu jadi pemacu semangat aja. Bagi gue, bekerja bukan hanya sekedar mencari nafkah, tapi juga ilmu dan ibadah.

Hampir 2 tahun setelah hari itu. Gue benar-benar merasa hidup. Gue bukan super woman, bukan si Jenius, bukan Si Einstein, sebagaimana temen-temen kampus 'manggil gue. Gue cuma merasa ada mimpi yang harus terus gue kejar. 2 Tahun mendapatkan kesempatan belajar di luar bangku pendidikan itu amazing. Dan dari hari itu..... makanya ada hari ini. Gue mendapat kesempatan mendapatkan apa yang gue mimpikan. Rasanya seperti benar-benar dream comes true, not only for me, but for everyone who live near me. My Parents,My family, my boyfriend, my friends, my life.
I FEEL SO ALIVE!! \o/
Subhanallah walhamdulillah, Terimakasih ya Rabbi....
Kalo kata panda : "This is the result from what you have done.". 

Mendapatkan pekerjaan yang dimimpikan bukan lah hal yang impossible. Bahkan beberapa hari setelah gue di terima di salah satu perusahaan provider, gue kembali mendapat tawaran di provider yg dulu gue ngarep-ngarep kerja disitu, padahal itu lamaran udah dari jaman kapan tau gue kirim, kenapa baru sekarang ditanggapi? hihihi. Intinya kita tidak boleh menyerah mengejar mimpi. 

There's a promise that i've made. : "If that chance comes again, i won't let it go anymore."
Here, i'm starting my journey. Being in IT industry means never stop learning. and this is what of our Lord loves, right? :D

Melalui tulisan ini semoga dapat meng-influence teman-teman yang membaca agar terpacu dan tidak menyerah mengejar cita-cita. Yang terpenting adalah kemauan, tekad dan terus berusaha. Never stop learning. Belajar bisa dari mana saja. :)

Thank you for Our Lord, to make my dream comes true. I hope God always blessing me. :')
Thank you my mom and dad, My Boyfriend, my friends that always support me. :') Love you so much all.
this is not the end of our dream, this is the begining of our journey.

And the last... Let me say.... "Bismillahirrahmanirrahim" to start our new experience. Semoga Allah selalu meridha-i jalan kita. :)

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Anggun Fuji
A Wife | An Engineer | Love to talk about Home Decor, Lifestyle and Beauty Things (♥ω♥ )

0 komentar :

Posting Komentar